News

AICIS 2021, LIBATKAN PULUHAN ADMIN DAN HOST

Pada ajang AICIS (International Conference on Islamic Studies) tahun 2021 yang dilaksanaan di Kota Solo ini menggunakan konsep virtual conference dengan memaksimalkan platfom berbasis digital dinamakan AICIS Onetouch, aplikasi yang digunakan dalam pelaksanaan virtual conference adalah zoom meting yang kemudian diaplikasikan kedalam aplikasi youtube serta media sosial pendukung lainnnya secara live. 

Untuk itu perlu adanya dukungan SDM, dalam rangka mensukseskan kegiatan AICIS yang menggunakan konsep virtual. Pada ajang kali ini panitia UIN Raden Mas Said Surakarta telah menghadirkan lebih dari 40 admin dan host yang terus memantau dan mendampingi berjalannya pelaksanaan AICIS, kehadiran puluhan host dan admin dalam ajang AICIS kali ini, dalam rangka melaksanakan kegiatan pendampingan serta administrasi dari pelaksanaan dan proses webinar serta proses conference secara online.

Puluhan admin dan host yang dilibatkan dalam kegiatan AICIS kali ini berasal dari para dosen, kariyawan, serta mahasiswa yang telah melalui proses seleksi serta pelatihan dan pendampingan dari master admin yang masing-masing harus standby didepan computer serta perlengkapan online masing-masing. Puluhan admin dan host telah melaksanakan kegiatan simulasi selama lebih kurang lima hari baik yang dilakukan secara langsung dengan para volunteer maupun dilaksanakan secara langsung dengan para Chair dan pembicara.

Uji coba yang dilaksanakan secara online oleh para admin dan host dilaksanakan dalam rangka memastikan proses pelaksanaan AICIS dapat berjalan dengan lancar, baik serta dalam rangka memitigasi seluruh kesarahan yang mungkin terjadi ditengah pelaksanaan AICIS. (Tim Humas AICIS)

Leave Your Comment